Sosok.ID - Jika sesuai recana, cucu wapres Ma'ruf Amin, Adly Fairuz bakal melepas lajangnya dengan sang kekasih, Angbeen Rishi di akhir bulan Maret 2020.
Rencana pernikahan cucu wapres Ma'ruf Amin, Adly Fairuz dengan Angbeen Rishi ini telah mencuat sejak momen pertunangan mereka pada akhir tahun 2018 silam.
Namun, di balik rencana bahagia cucu wapres Ma'ruf Amin, Adly Fairuz ini, rupanya restu dari keluarga Angbeen Rishi belum jelas ujung pangkalnya.
Bahkan kabarnya sang ibu, Yulia Irawati sampai dipolisikan oleh anaknya sendiri, Angbeen Rishi terkait rencana pernikahannya yang tak juga mendapat restu.
Ya, diketahui, Angbeen Rishi dan Adly Fairuz telah melaksanakan prosesi lamaran pada 25 November 2018 silam.
Prosesi lamaran tersebut diselenggarakan di kediaman ayah Angbeen Rishi secara meriah, kental dengan nuansa tradisi India.
Dalam acara lamaran tersebut, kedua pasangan kekasih ini mengungkapkan jika mereka berencana menikah pada tahun 2019 setelah Hari Raya Idul Fitri.
"Insya Allah, mudah-mudahan, niat kita menikah memang abis Lebaran," ungkap Adly Fairuz saat ditemui Grid.IDusai melangsungkan prosesi lamaran.
Namun sayang, sepertinya rencana indah ini akan terhalang dari pihak keluarga Angbeen.
Dilansir Sosok.IDdari tayangan Selebrita Pagi edisi 13 November 2018, ibunda Angbeen Rishi, Yulia Iriawati secara terang-terangan belum memberi restu kepada putrinya dan Adly Fairuz.
Dalam wawancaranya, Yulia ungkap kekecewaannya terhadap keputusan sang putri yang disebut tanpa sepengetahuan dirinya.
Menanggapi wawancara sang ibu yang sudah tersebar luas, Angbeen pun angkat bicara.
Dalam klarifikasinya, Angbeen mengungkap jika sang ibu tidak setuju dirinya memiliki hubungan dengan Adly Fairuz.
Angbeen Rishi bahkan sempat mengaku mendapatkan kekerasan fisik dari sang ibu lantaran ngotot ingin menikah dengan Adly Fairuz.
Seolah tak ada habisnya, perang dingin antara ibu dan anak ini terus berlanjut hingga detik ini.
Bahkan kabarnya, imbas perseteruan ini, Angbeen Rishi sampai melaporkan ibunya sendiri ke pihak kepolisian atas pencemaran nama baik dan UU ITE.
Dilansir Sosok.ID dari tayangan Status Selebriti yang diunggah kanal YouTube Surya Citra Televisi pada Senin (16/3/2020) ibunda Angbeen Rishi, Yulia Irawati mengaku terkejut telah dilaporkan oleh anaknya sendiri ke Polda Metro Jaya dengan tuduhan pencemaran nama baik.
Terlebih lagi, orang yang ditunjuk Angbeen Rishi untuk melaporkan ibunya ke polisi adalah sosok yang tak dikenal Yulia Irawati sama sekali.
Alih-alih menunggu kabar bahagia datang dari sang anak, Yulia Irawati justru dikecewakan dengan sikap sang anak dan calon menantunya yang melaporkannya ke polisi.
"Iya, yang harusnya restu yang datang tapi ini malah tante yang dilaporkan Angbeen ke polisi atas pelanggaran UU ITE.
Baca Juga: Indonesia Masih Tetapkan Bencana Nasional, 6 Negara Ini Malah Sudah Lakukan Lockdown
Yang seharusnya Angbeen dan laki-laki itu (Adly Fairuz) datang minta restu, ini malah dikirimi surat dari kepolisian yang dibuat Angbeen dengan laki-laki itu," ucap Yulia Irawati.
Lebih lanjut, Yulia Irawati menjelaskan dirinya dilaporkan ke polisi lantaran tulisan yang diduga cuitannya di media sosial Twitter telah menyinggung perasaan sang menantu.
Dalam cuitan tersebut, Adly Fairuz disebut-sebut pernah melakukan tindak kekerasan kepada Angbeen Rishi pada masa pacaran dulu.
Seolah tak terima dengan cuitan tersebut, Angbeen Rishi melalui kuasa hukumnya, Samuel diketahui melaporkan sang ibu ke Polda Metro Jaya atas kasus pencemaran nama baik.
Baca Juga: Demi Uang Rp 41,5 Juta, Ayah Ini Rela Jual Anaknya Hanya Untuk Dibunuh dan Dipotong Kakinya
Bak air susu dibalas dengan air tuba, ibunda Angbeen Rishi mengaku tak habis pikir dengan keputusan sang anak melaporkannya ke pihak kepolisian.
Keterkejutannya diperlakukan bak penjahat oleh anak sendiri membuat Yulia Irawati tak kuasa menahan air mata.
"Orang tua mana yang mau dipisahkan dengan anaknya? Saya ibu kandungnya, selama hampir 20 tahun saya membesarkan dia seorang diri.
Saya benar-benar kaget dan tidak mengerti kenapa Angbeen setega ini sama mama," lanjut Yulia Irawati dengan air mata yang membasahi kedua pipinya.
Sakit hati yang ia rasakan semakin membuncah kala diketahui calon menantunya juga ikut andil dalam pelaporan dirinya ke polisi.
Adly Fairuz yang seharusnya datang menemuinya, meminta restu untuk menikahi Angbeen, malah justru ikut berbalik melaporkannya.
"Saya juga tidak mengerti apa tujuannya laki-laki ini (Adly Fairuz) mengajak Angbeen melaporkan saya ke polisi. Harusnya dia datang ke rumah saya, bawa anak saya dan minta restu.
Selama 20 tahun ini saya besarkan Angbeen seorang diri, saya tidak minta apa-apa, saya hanya minta Angbeen datang ke saya," ucap Yulis Irawati.
Atas tindak pelaporan yang dilakukan Angbeen kepada dirinya, Yulia Irawati mengaku sempat syok dan tertekan hingga jatuh sakit.
(*)