Sesaat kemudian pawang orangutan itu langsung mengambil tindakan membersihkan tempat yang diduga penuh ular.
Dengan peralatan seadanya, pawang itu masuk dalam kolam yang berisi ular serta tak diketahui jumlahnya itu.
Tak disangka saat menceburkan diri dalam kolam, tiba-tiba seekor orangutan datang menghampiri pawang tersebut.
Orangutan itu tak bereaksi banyak dan hanya mengulurkan tangannya pada pawang yang telah berada dalam kolam tersebut.
Saat hal itu terjadi, Anil pun sangat tersentuh atas apa yang ditunjukkan oleh orangutan tersebut.
"Sepertinya hewan itu mengatakan 'bisakah aku membantumu?' Saya tak pernah berharap ada momen seperti ini. Saya langsung mengabadikannya. Sangat emosional," terangnya.
Momen itu dibagikannya dalam akun Instagram pribadi Anil disertai dengan keterangan "Biarkan aku membantumu. Saat kemanusiaan mulai hilang di diri kita. Kadang hewan membantu kita kembali".
Anil adalah seorang pakar geologi dari Kerala, India saat itu sedang berkunjung ke Indonesia.
Ia mengungkap bahwa memang ular adalah salah satu predator bagi orangutan yang saat ini masuk dalam hewan yang terancam punah.