Peristiwa ini sendiri bermula ketika ES meminjam uang sebesar Rp 1 juta pada MH dan berjanji akan melunasinya dalam sebulan.
Tetapi, ES mengaku tak bisa membayar utang di tenggat waktu yang telah ia janjikan.
Sebab, ia diharuskan membayar utang sebesar Rp 2 juta.
Jumlah tersebut telah ditambah dengan bunga.
"Saya pinjam uang untuk bayar utang. Jadi sebelumnya, saya pinjam uang ke MH, saya sudah punya utang. Nah, sekarang waktunya membayar, saya bingung tidak punya uang. Seharusnya saya bayar Rp 2 juta karena ada bunga," jelas ES mengutip dari Kompas.com.
Saat itu, MH yang belum memiliki anak kemudian memberi pilihan pada ES untuk menyerahkan bayinya sebagai jaminan.
Kepepet dengan keadaan, ES akhirnya menyetujui permintaan MH yang mengaku serius dan ikhlas merawat anaknya.
Tak hanya itu, MH juga mengatakan bahwa bayi itu dijadikan pancingan agar dirinya segera mendapat momongan.
"Dia (MH) bilangnya kalau saya tidak punya uang Rp 2 juta, sini anakmu saya rawat saja tidak apa-apa. Nanti kamu ambil kalau kamu sudah punya uang," ES menirukan kata-kata MH.
ES mengaku akan segera menebus dan mengambil bayinya dari MH.