Sosok.ID- Tidak seperti di Indonesia yang memiliki jumlah penduduk yang padat.
Seperti di kota Jakarta misalnya yang semakin lama dipenuhi dengan bangunan dan kendaraan karena populasi penduduk yang terus membludak.
Lain halnya dengan kota-kota yang ada di beberapa negara ini justru sepi dengan penduduknya.
Bahkan pemerintahan disana rela membeli penduduk agar membuat wilayah tersebut menjadi ramai.
Pemeritahnya memberlakukan kebijakan aneh, dimana akan memberi sejumlah kompensasi kepada warganya.
Berikut ini ada beberapa negara yang rela membayar warganya yang baru pindah dilansir Sripoku.com melalui kanal Youtube YtCrash.
1. Locana - Italia
Merasa terdesak karena jumlah penduduknya semakin berkurang, walikota Locana di Italia ini mengeluarkan kebijakan yang aneh.
Dimana ia akan membayar siapa saja mulai dari penduduk Italia sampai warga luar negeri yang bersedia pindah dan tinggal di kota Locana.
Tawaran yang diberikan Walikota pun tang tanggung-tanggung, ia bersedia membayar Rp 145,6 juta.