Mereka juga masih sering terlihat berdua di berberapa kesempatan.
2. Patrick Tumewu
Vanessa juga pernah diketahui berhubungan dengan seorang penyanyi bernama Patrick Tumewu.
Patrick merupakan lelaki yang lebih muda dari Vanessa. Kini ia dikabarkan telah menjadi seorang dokter.
Tak bertahan lama, jalinan cinta Vanessa dan Patrick hanya bertahan beberapa bulan saja.
3. Ruben Onsu
Tidak banyak yang tahu bahwa Vanessa Angel pernah menjalin hubungan cinta dengan presenter Ruben Onsu.
Vanessa pernah berpacaran dengan Ruben Onsu setelah dirinya putus dari aktor Dwi Andhika.
Namun, hubungan keduanya harus kandas di tengah jalan hingga Ruben akhirnya menikahi Sarwendah.
Alasan keduanya putus terungkap ketika Vanessa Angel menjadi bintang tamu di acara Brownies yang dipandu oleh Ruben Onsu, Ayu Ting Ting dan Ivan Gunawan.