Follow Us

Takut Dikira Miskin, Seorang Anak Tak Mau Temui Orang Tuanya yang Tempuh 5 Jam Perjalanan Pakai Sepeda Motor Hanya Demi Mengantar Laptopnya yang Ketinggalan

Dwi Nur Mashitoh - Senin, 16 Desember 2019 | 15:00
Orang tua asal Malaysia yang antar laptop anaknya ke kampus tapi tak mau bertemu karena takut dikira miskin.
Facebook Zunnur Aiman Nurikhan

Orang tua asal Malaysia yang antar laptop anaknya ke kampus tapi tak mau bertemu karena takut dikira miskin.

Sosok.id - Sudah sewajarnya bila sebagai manusia kita akan merasa sangat berterima kasih pada orang yang membantu kita.

Apalagi bila mereka adalah orang tua kita sendiri.

Namun, anak yang satu ini nampaknya lebih mementingkan harga dirinya daripada orang tua yang telah membesarkannya.

Kisahnya menjadi viral setelah seorang waraganet yang berasal dari Malaysia membagikannya di Facebook pada Jumat (14/12/2019).

Baca Juga: Hendak Mengadukan Kehamilannya pada Orang Tua Pacar, Mahasiswi Dibekap Hingga Sekarat dan Digorok Lehernya Hingga Tewas

Menurut akun bernama Zunnur Aiman Nurikhan, pasangan yang diperkirakan berusia 50 tahunan itu membagikan ceritanya menempuh perjalanan jauh.

Dikisahkan bahwa mereka mengendarai sepeda motor mereka dari Batu Pahat, Johor menuju kampus KUIS Selangor, Malaysia.

Mereka berangkat dari pukul 10.00 pagi dan tiba di kampus anaknya sekitar pukul 15.00 waktu setempat.

Mereka rela panas-panasan menempuh 5 jam perjalanan hanya untuk mengantar laptop milik putrinya yang ketinggalan di rumah.

Baca Juga: Kepergok Nikah Siri dengan Pelakor, Oknum TNI Ini Kelabakan Saat Istrinya Ogah Diajak Kompromi: Dengar Dulu Maksud Saya...

Tetapi, ketika sampai di kampus putrinya sekitar, mereka justru mendapat perlakuan tak terduga.

Semula mereka berkeliling di kampus selama kurang lebih 2 jam tapi tak kunjung menemukan putrinya.

Source : Facebook, Tribun Style, intisari, World of Buzz

Editor : Dwi Nur Mashitoh

Baca Lainnya

Latest