Karena hal itu, ia harus rela mempermalukan dirinya dengan mengamen di jalanan.
Ini berawal dari taruhan Uya Kuya Barbie Kumalasari.
Uya Kuya curiga pada jam tangan Rolex Batman milik Barbie Kumalasari.
Ayah Cinta Kuya itu memang diketahui juga memiliki jam tangan serupa yang ia beli di retail resmi.
Barbie sempat mengaku kalau jam tangan Rolex Batman yang ia pakai dibeli langsung di Eropa dengan harga fantastis.
"Gue beli langsung di Eropa harganya 130 juta" ungkap Barbie.
Uya Kuya dan Barbie pun akhirnya sepakat untuk membuktikan keaslian dari jam tangan Rolex ke ahli jam tangan.
Uya Kuya dan Barbie Kumalasari lantas menuju sebuah toko jam tangan mewah.
Sebelum membuktikan keaslian jam tangan Rolex Batman milik Barbie Kumalasari, Uya Kuya memberi tantangan kepada Barbie.
Jika jam tangan Barbie Kumalasari palsu maka Barbie harus memakai kolor Superman di lampu merah.