Follow Us

Bukan Keturunan Bangsawan Tapi Wanita 25 Tahun Ini Benar-benar Memiliki Darah Berwarna Biru, Ini Penyebabnya!

Dwi Nur Mashitoh - Sabtu, 21 September 2019 | 11:38
Wanita 25 tahun asal Amerika Serikat (AS) mengalami kondisi langka. Darahnya berwarna biru. Ini penyebabnya.
NEW ENGLAND JOURNAL OF MEDICINE: OTIS WARREN AND BENJAMIN BLACKWOOD via Oddity Central

Wanita 25 tahun asal Amerika Serikat (AS) mengalami kondisi langka. Darahnya berwarna biru. Ini penyebabnya.

Dokter yang menagani wanita itu mengatakan bahwa kondisi tersebut dalam istilah medis disebut dengan 'cyanotic'.

Istilah itu digunakan untuk menyebut kondisi di mana tubuh manusia mengalami perubahan warna menjadi kebiruan.

Adapun penyebabnya dikaitkan dengan penggunaan benzocaine.

Baca Juga: Unik! Tak Ada Anak Laki-laki yang Lahir Selama Satu Dekade, Desa Ini Nyaris Seluruh Penghuninya Perempuan

Bahan tersebut merupakan zat aktif yang terdapat dalam pereda sakit gigi yang dijual bebas di pasaran.

Diketahui, malam sebelum dilarikan ke rumah sakit, wanita itu mengonsumsi benzocaine dalam jumlah besar untuk meredakan sakit gigi.

Menurut dokter ahli, kondisi langka itu disebabkan oleh reaksi benzocaine yang menyebabkan 'methemoglobinemia'.

Benzocaine mencegah darah kaya oksigen melepaskan oksigen ke jaringan.

Baca Juga: Unik! Bukan Emas Ataupun Seperangkat Alat Salat, Pria Ini Nikahi Sang Kekasih dengan Mahar 2 Ribu Lembar Saham

Akibatnya, jaringan itu kekurangan oksigen yang membuatnya berubah menjadi kebiruan.

Darah yang kaya oksigen harusnya berwarna merah.

Tetapi, karena kekurangan oksigen, darah berubah warna menjadi kebiruan.

Source : Oddity Central

Editor : Sosok

Baca Lainnya

Latest