Follow Us

Salah Beri Informasi tentang Spider-Man, Fiersa Besari Dikritik Netizen dan Putuskan Istirahat dari Twitter

Dwi Nur Mashitoh - Jumat, 23 Agustus 2019 | 19:28
Fiersa Besari mendapat kritik dan putuskan untuk istirahat dari Twitter setelah dikritik terkait utasnya tentang Spider-Man
Instagram/Collider

Fiersa Besari mendapat kritik dan putuskan untuk istirahat dari Twitter setelah dikritik terkait utasnya tentang Spider-Man

Sosok.id - Fiersa Besari mendapat kritikan dari netizen usai salah menjelaskan tentang nasib Spidermen.

Pada Rabu (21/8/2019) Fiersa Besari menulis utas di akun Twitter-nya @FiersaBesari.

Pada utasnya itu, ia menyinggung soal nasib Spider-Man.

Ia menjelaskan mengapa Spider-Man keluar dari Marvel Cinematic Universe (MCU) Disney.

"Yang bingung dengan trending #SaveSpiderMan, jadi sampai hari ini, Spider-Man masih menjadi milik Sony.

Statusnya di MCU (Disney) adalah dipinjamkan.

Karena tidak mencapai kesepakatan, Sony berencana menarik Spider-Man dari MCU dan menaruhnya di Spider-verse-nya sendiri," demikian tulis Fiersa mengawali utasnya.

Baca Juga: Sisi Lain Hingar Bingar Las Vegas, Para Gelandangan di Sana Hidup Layak di Gorong-gorong Kota

Fiersa juga mengaku sebagai "penggemar komik abal-abal" dalam utasnya tersebut.

"Masih bingung? Saya coba jelaskan dari awalnya, ya. Tapi dengan keterbatasan ilmu saya sebagai penggemar komik yang abal-abal. Hehe," tulis Fiersa.

Rupanya, informasi yang ditulis panjang lebar oleh musisi sekaligus penulis itu dinilai salah oleh netizen.

Netizen yang lebih mengetahui mengenai apa yang terjadi dengan Spider-Man pun mengkritiknya.

Seperti akun @picture_play yang menuliskan:

Baca Juga: Garry Ray Bowles, Pembunuh Brutal yang Sempat-sempatnya Minta Burger Sebelum Disuntik Mati

"Dear @FiersaBesari, bahan tweet kesepakatan antara Disney-Fox & Sony-Marvel soal Spidey ini baca di manakah?

Soalnya beda banget dari yang diketahui publik. Siapa tahu kan dapat info dari orang dalam.

Makasih ????", dan menambahkan tangkap layar utas yang dibuat oleh Fiersa.

Baca Juga: Barang Kenangan Mendiang Suami Dirampok, Nenek Berusia 93 Tahun Meninggal Dunia Akibat Sindrom Patah Hati,

Begitu pula akun @bicaraboxoffice yang turut menyindirinya.

"Seorang selebtwit "menjelaskan" duduk perkara Spider-Man Sony-Disney, tapi keliru.Tapi follower-nya banyak sekali.

Ya sudah"

Mendapatkan berbagai kritik dan sindiran dari netizen, Fiersa pun menuliskan permintaan maaf.

Baca Juga: Dapat Batunya! Usai Paksa Vina untuk Buat Video Panas, Mantan Suaminya Kini Kena HIV dan Stroke

"Mohon maaf atas tergesanya kesimpulan yang saya ambil dan bagikan dalam cuit perihal perjanjian Disney/Sony.

Jika itu menyinggung fans film, terutama MCU, saya meminta maaf sebesarnya.

Kritik, saran dan hujatan dipersilakan.

Saya manusia yang masih perlu belajar.

Salam sayang ????????," tulis Fiersa di akun Twitter-nya pada Jumat (23/8/2019) pagi.

Baca Juga: Berjumpa Dengan Mantan Kaptennya di JKT48, Nabilah Mendapat Perlakuan Unik Dari Melody: Dari Dulu Kebiasaannya Gak Pernah Hilang!

Undur diri

Tak lama setelah menulis tweet tersebut, Fiersa kembali menulis sebuah pengumuman.

"Twitter bagi saya adalah tempat berceloteh, tentang rasa juga pikiran. Saya lupa bahwa makin banyak followers, makin tidak boleh sembarangan.

Salah sedikit, di-bully.

Karena Twitter adalah tempatnya orang-orang pintar, saya yang bodoh ini izin undur diri sejenak.

Jaga diri, Dulur," tulisnya.

Baca Juga: Sudah Tahu Suaranya Jelek, Barbie Kumalasari Malah Kaget Lihat Penonton Kabur Saat Dia Bernyanyi: Kok Pada Pergi..

Setelah menulis penguman tersebut, netizen kembali beramai-ramai menanggapi.

Seperti tulis akun @viiviihandayani: "Akibat twitter hits di ig, jadi netijen yang di ig bikin twitter terus jadi pembully twitter. Plis kalau mau main twitter jgn jadi manusia norak yang suka membuly !! Cukup netijen di ig aja yang suka bully di twitter netijen nya jgn."

@pradikaspetya "Fiersa Besari : Pamit."

@megasafitrii__ "JANGAN GITU YA BUNG, SAYA UDAH DITINGGAL NIKAH OLEH ANDA MASA DITINGGAL DI TWITTER JUGA :(( KETERLALUAN."

@itswidianingsih "Salah itu wajar, yang gak wajar itu menyalahkan orang terus menerus padahal yang bersangkutan sudah minta maaf."

Hingga artikel ini dibuat, tweet tersebut sudah mendapat lebih dari 13 ribu likes dan di-retweet lebih dari 2,7 ribu pengguna.

Baca Juga: Ternyata Diawali dengan Insiden Pembantaian Sebelum KM Mina Sejati Dibajak, ABK Selamat: Ada yang Dibunuh Itu Masih Tidur Semua

Hengkangnya Spider-Man

Perselisihan yang terjadi di antara Sony dan anak perusahaan Disney, Marvel Studio, berdampak pada Spider-Man.

Pasalnya, Spider-Man hasil dari kerja sama keduanya.

Adapun kerja sama itu telah dimulai sejak 2016.

Di mana saat itu, Spider-Man yang diperankan oleh Tom Holland muncul di film Captain America : Civil Wars.

Dari sana, Spider-Man kemudian resmi menjadi anggota Avengers.

Baca Juga: Jokowi Sebut Ada Penumpang Gelap dalam Kerusuhan di Papua, Jubir FRI Papua Barat: Stop Cari Kambing Hitam dan Memperuncing Masalah!

Kemudian, kerja sama berlanjut hingga mengeluarkan dua film Spider-Man.

Film pertama bertajuk Spider-Man : Homecoming rilis pada 2017, dan film kedua Spider-Man : Far From Home yang rilis pada Juni 2019 lalu.

Kedua film tersebut dirilis setelah kemunculan Peter Parker menjadi perhatian pecinta super hero Marvel.

Bahkan, di film keduanya, diceritakan bahwa Peter Parker adalah orang yang paling berpotensi untuk menggantikan sang Iron Man.

Yaitu, Tony Stark sebagai otak jenius di balik teknologi yang dimiliki Avengers.

Baca Juga: Gubernur Sumsel Tanyakan Kebenaran Isu Oknum Pejabat Minta Jatah Kursi Konser Westlife, Promotor: Itu Misinformasi Pemberitaan Media!

Dikutip The Wrap via Kompas.com, Marvel telah membayar jaminan dalam perselisihan mengenai rencana pembiayaan film ke depan.

Keputusan itu menguntungkan kedua belah pihak.

Namun, dilansir Deadline via Kompas.com, Disney meminta agar film Spider-Man di masa mendatang dibiayai 50-50 oleh kedua studio.

Sayangnya, keputusan tersebut ditolak oleh Sony.

Sony justru menawarkan untuk menjaga kesepakatan saat ini, di mana Marvel menerima 5 persen dari first dollar gross (presentase pendapatan kotor box office di hari pertama pemutaran film).

Disney pun menolak tawaran tersebut.

Baca Juga: Hukuman Penjara Seumur Hidup Menanti, Sembari Menangis Prada DP : Siap yang Mulia, Dituntut Membunuh Berencana dan Dipecat dari Satuan TNI

Dalam kerja sama ini, Marvel mengelola seluruh merchandising Spider-Man.

Bahkan, saat ini dua film Spider-Man yang masih diperankan oleh Tom Holland dan disutradarai oleh John Watts tengah dikembangkan.

Namun, mereka tak lagi dibimbing oleh Presiden Marvel Studios, Kevin Feige.

Dengan demikian, Spider-Man : Far From Home menjadi film penutup dari kerja sama Sony dan Marvel.(*)

Source : Kompas.com, Twitter

Editor : Seto Ajinugroho

Latest