Follow Us

Mantan PM China yang Dijuluki Jagal Beijing Karena Bantai Rakyatnya Sendiri Meninggal Dunia

Seto Ajinugroho - Jumat, 26 Juli 2019 | 06:05
Mantan PM China yang dijuluki Jagal Beijing meninggal dunia
politiko

Mantan PM China yang dijuluki Jagal Beijing meninggal dunia

Sosok.ID - Pesatnya pertumbuhan ekonomi China pada dekade ini tak lepas dari berkesinambungannya progres perencanaan negeri itu sedari dulu.

Jadi negeri Tirai Bambu tersebut punya semacam GBHN versi mereka sendiri demi mencapai tujuan nasionalnya.

Maka sedari RRC berdiri, maka setiap pemimpin mereka berpegang teguh pada tujuan nasional negaranya, seperti mantan PM China Li Peng.

Mantan Perdana Menteri China Li Peng yang terkenal dengan julukan " Jagal Beijing" dilaporkan meninggal di usia 90 tahun karena penyakit.

Li meninggal pada Senin malam waktu setempat (22/7/2019) karena penyakit yang tidak diketahui.

Baca Juga: Kisah Menegangkan Dua Personel TNI Masuki Sarang Pemberontak Papua Tanpa Dibekali Senjata, Namun Misi Malah Berhasil Dituntaskan

Dia diketahui memegang jabatan strategis sepanjang 1980 hingga 1990-an.

Dia juga dikenal sebagai pembawa warisan berupa pertumbuhan ekonomi China yang signifikan, dia juga disorot karena julukannya sebagai "Jagal Beijing".

Dilansir BBC dan Sky News Selasa (23/7/2019), dia berperan atas penumpasan aksi protes di Lapangan Tiananmen 1989 di mana tentara membunuh ratusan warga sipil.

Ratusan ribu orang berkumpul di Tiananmen, Beijing, untuk serangkaian demonstrasi musim semi dan musim panas 1989, yang diakhiri dengan cara bermusuhan oleh militer.

Baca Juga: Sombong Amat! Viral Instastory Fresh Graduate Ngaku Lulusan Universitas Indonesia Protes Gaji Rp 8 juta, Humas UI : Sangat Tidak Bijak

Li kemudian membela kebijakannya dengan mengatakan itu adalah aksi yang "diperlukan".

Source : Kompas.com

Editor : Seto Ajinugroho

Baca Lainnya

Latest