Video Segerombol Pemabuk Dangdutan di Kuburan hingga Dini Hari Menjadi Viral, Wajah Lokasi Pemakaman yang Dipenuhi dengan Sampah Berserakan Turut Jadi Sorotan

Jumat, 13 Maret 2020 | 09:35
Kolase Instagram/depok24jam dan Pixabay

Viral video segerombol orang di Depok, Jawa Barat yang dangdutan di kuburan.

Sosok.id - Belakangan sebuah video menjadi viral di media sosial merekam sebuah pentas dangdut yang digelar di area pemakaman.

Dalam video yang diunggah akun Instagram bernama @depok24jam pada Rabu (11/3/2020) lalu itu memperlihatkan segerombolan orang tengah duduk-duduk di area pemakaman.

Suara alunan musik dangdut juga terdengar cukup kencang di area pemakaman yang nampak dipenuhi sampah yang berserakan.

Dalam keterangannya, pemilik akun menjelaskan bahwa video tersebut diambil pada tanggal 8 Maret lalu.

Baca Juga: Modal Gerobak Dangdut Keliling dan Biduan Sawer, Sekelompok Orang Ini Asyik Joget di Kuburan Sampai Malam, Sempat Viral dan Jadi Incaran Warga Setempat

Melansir dari Kompas.com, video tersebut diketahui diambil dari Tempat Pemakaman Umum (TPU) di Jalan Swadaya, Pancoranmas, Depok, Jawa Barat.

Penjaga makam yang bernama Fuad membenarkan video yang viral tersebut.

Namun, ia meluruskan bahwa pagelaran dangdut itu bukan diselenggarakan di tengah-tengah area makam, melainkan di pinggir.

"Dangdut seminggu sekali, ya, kalau enggak ya dua minggu sekalilah," kata Fuad di tepi lokasi perkuburan, Kamis (12/3/2020), seperti dikutip Sosok.ID dari Kompas.com.

Baca Juga: Jadi 'Mayat Hidup', Seorang Pria Rela jadi Gila Hingga Gali Kuburan Istrinya, Simpan Raga Sang Kekasih dalam Patung Semen Demi Obati Kerinduannya

Fuad menjelaskan, warga biasa menggelar dangdut mulai dari sore hari sampai dini hari.

"Dari sore sampai jam 01.00. Siang mah enggak ada. Mulai setelah asar (petang), dah. Sepuasnya dia saja," terang Fuad.

Fuad mengkalim, ketua RT setempat dan warga sekitar, termasuk dirinya, sudah sering menegur orang-orang tersebut.

Namun, teguran itu tak pernah digubris, pagelaran dangdut tetap dilaksanakan di pinggir kuburan.

Baca Juga: Sediakan 'Bilik Cinta' di Kamar Seukuran Kuburan, PSK Kafe Esek-esek Rawa Bebek Sempat Layani Pelanggan di Hari H Penggrebekan

"Kita anggap orang-orang gila saja semuanya, enggak usah ditanya-tanya. Jawabnya kadang juga yang tidak-tidak. Saya sudah beberapa kali menegur, tetap," ujarnya.

Usut punya usut, segerombol orang tersebut ternyata bukanlah penduduk setempat.

Melansir dari Tribun Jakarta, Fuad menyebut bahwa orang-orang yang terlibat dalam pagelaran dangdut itu adalah warga luar.

"Bukan, ini mah warga luar semua," ujar Fuad, seperti dikutip Sosok.ID dari Tribun Jakarta.

Baca Juga: Ditinggal Mati oleh Majikan, Kucing Ini Tak Mau Makan dan Jadi Sakit-sakitan, Tapi Langsung Sehat Setelah Dibawa ke Kuburan Sang Pemilik

Adapun, yang membuat masyarakat sekitar makin resah, segerombolan orang tersebut sering kali terpengaruh dalam minuman keras.

“Pada begitu semua, yah orang mabok semua susah," ujar Fuad.

Sebagai penjaga makam tersebut, Fuad hanya bisa berharap pihak berwajib dapat segera menangani masalah ini.

Sebab, ia dan warga setempat sudah kewalahan untuk menegur orang-orang tersebut.

Baca Juga: Gondok Lihat Istri Ciuman dengan Bocah SMA di Kuburan Saat Tengah Malam, Pria Ini Nekat Tikam Istri dan Pacar Berondongnya

"Harapan saya sebagai pengurus makam di sini ya petugas atau kepolisian saat itu ya datang ke tempat ini. Satu, biar dia jera saja. Ga bikin dangdutan mulu di situ. Warga terusik semua," pungkasnya.

Sebelumnya, akun Instagram @depok24jam telah menyoroti keadaan TPU tersebut yang dipenuhi dengan sampah yang berserakan.

Mulai dari sampah plastik seperti bekas bungkus makanan hingga sampah besar seperti balok kayu berserakan di sekitar makam.

Tangkap layar Instagram/depok24jam
Tangkap layar Instagram/depok24jam

Unggahan akun Instgaram @depok24jam

Sepekan kemudian, video dari TPU yang sama merekam adanya pagelaran dangdut yang diselenggarakan di tempat tersebut.

Baca Juga: Bak Mukzizat! Bayi Prematur Ini Masih Bernapas dan Nangis Ketika Dikeluarkan dari Kuburannya, Ini Penyebabnya!

Tentunya hal ini mengundang keprihatinan dari warganet.

"Astaga nggak pantes banget dangdutan di kuburan," tulis @mass_febbb.

"Astaghfirullah, langsung nangis gue liat yang begini (emoji menangis)," tambah @andi_muhammad_qushai23.

Ada pula yang mempertanyakan keberadaan lahan luas seperti lapangan yang sejatinya lebih pantas dijadikan tempat untuk menyelengarakan pentas dangdut.

Baca Juga: Janjian Ketemu Sosok Cewek Cantik di Kuburan, Remaja Ini Malah Lari Pontang-panting dalam Keadaan Telanjang dengan Badan Berlumuran Darah

"Nah kan, pada waras apa kaga itu warga pancoranmas, masa iya kehabisan lapak atau lapangan atau tanah kosong atau aula buat acara dangdutan," komentar @zuliannpw.

(*)

Editor : Dwi Nur Mashitoh

Sumber : Kompas.com, Instagram, Tribun Jakarta

Baca Lainnya