Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Nilai Rizky Billar Layak Dapat Kesempatan Kedua, Aldi Taher Desak KPI Cabut Boikot

Rifka Amalia - Senin, 20 Maret 2023 | 15:34
Aldi Taher beri pesan pada KPI agar izinkan Rizky Billar kembali ke TV.
Youtube Intens Investigasi

Aldi Taher beri pesan pada KPI agar izinkan Rizky Billar kembali ke TV.

Sosok.ID - Aldi Taher berharap Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) mencabut boikot terhadap suami Lesti Kejora, Rizky Billar.

Saat kasus kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) Rizky Billar mencuat akhir September 2022 lalu, KPI sempat mengeluarkan himbauan terkait pelaku KDRT tak boleh muncul di TV.

Belum lama ini dalam tayangan di YouTube Was Was, Aldi Taher berkomentar soal penangguhan yang dilakukan KPI terhadap Rizky Billar.

Mulanya, Aldi Taher mengungkapkan rasa syukurnya karena Lesti Kejora sudah kembali lagi ke dunia tarik suara.

"Ini menandakan bangkitnya musik Indonesia. Orang juga rindu sama suara Lesti," ujar Aldi Taher, dikutip Sosok.ID pada Senin (20/3/2023).

"Kemarin Lesti trending 1, orang-orang pada rindu," tambah dia.

Aldi Taher lebih lanjut mengaku senang karena bisa menyanyikan lagu soal Lesti dan Billar yang dia ciptakan saat kasus KDRT sedang heboh.

Ia mengaku deg-degan menyanyikan lagu "Lesti sayang Rizky Billar" di hadapan orangnya secara langsung.

Bukan itu saja, Aldi Taher menyampaikan bahwa dia menantikan Rizky Billar kembali ke layar kaca.

Menurutnya, Rizky Billar pantas diberi kesempatan kedua.

"Ini bukan soal Lesti aja. Rizky Billar harus terus berkarya, gue menanti Rizky Billar comeback sinetron," ujar Aldi Taher.

"Orang Indonesia harus terus berkarya agar semakin maju," terangnya.

Editor : Sosok

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

x