Ia juga menyoroti metode yang biasa digunakan para dukun untuk mengirim santet.
"Kalau ada yang mengancam santet sorry to say pakai foto saya itu metode santet tingkat anak-anak," ucap Pesulap Merah.
"Masa punya sertifikasi tapi pakainya metode santet anak-anak?" sambungnya.
Pesulap Merah mengatakan, bukan kali ini saja dia menerima ancaman santet.
Sudah sejak lama ia sering diancam akan disantet dan justru menantang balik.
Pesulap Merah bahkan tidak segan memberikan informasi pribadinya kepada para dukun yang bersiap menyantetnya.
"Sudah lama banget yang kayak gitu tuh, bahkan di live streaming saya tuh sering banget nantangin bagi fotonya," kata Pesulap Merah.
"Saya bagi fotonya, minta tanggal lahir saya kasih, minta nama asli saya kasih."
Karenanya ia tak merasa ciut ketika mendapati ancaman santet usai mencuat permasalahannya dengan Gus Samsudin.
Pesulap Merah berseloroh akan memberikan foto terbaiknya jika dukun itu ingin menyantet dengan metode 'anak-anak' seperti yang dimaksudkannya.
"Makanya kemarin banyak yang bilang kalau disantet gimana?."
"Saya mau bilang lain kali kalau mau nyantet kasih tahu biar saya kasih foto yang gayanya bagus. Santet saya dong, ditunggu," tandas Pesulap Merah.