Melansir Tribunnews.com, kejadian itu berlangsung seusai Nikita Mirzani menjumpai awak media di depan rumahnya di kawasan Pesanggrahan, Jakarta Selatan.
Tak lama berselang sejumlah pria berjaket dan masker berhenti di depan rumahnya.
Nikita yang baru masuk ke rumahnya pun seketika kembali keluar.
Ia langsung menanyakan tujuan segerombol pria berjumlah 8 orang itu berhenti di depan rumahnya.
Namun, seorang pria yang tergabung dalam geromobolan itu membantah tuduhan Nikita.
Karena kejadian serupa sudah beberapa kali menimpanya, Nikita nampaknya berniat pindah.
Terkait harga rumah mewah miliknya Nikita mengaku tak mematok harga yang terlalu mahal.
Ia menjual rumah tersebut seharga Rp 15 miliar beserta isinya.
"Rp 15 miliar aja beserta isinya kecuali pemilik nya," ujar Nikita Mirzani.
"Engga nyaman (tinggal di sini)," pungkasnya.
(*)