Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Ngotot Buktikan Ayah Biologis Kekey, Wenny Ariani Bantah Incar Nafkah, Ungkap Alasan Tuntut Ganti Rugi Rp 17 M ke Rezky Aditya

Dwi Nur Mashitoh - Minggu, 29 Mei 2022 | 12:43
Kolase Foto Wenny Ariani dan Rezky Adhitya.
(Youtube Deo Juvante TV dan Instagram @thereal_rezkyadhitya)

Kolase Foto Wenny Ariani dan Rezky Adhitya.

Sosok.ID - Wenny Ariani bak belum puas dengan putusan Pengadilan Tinggi Banten yang menetapkan Rezky Aditya sebagai ayah biologis putrinya, Kekey.

Wenny Ariani masih menuntut Rezky Aditya untuk mengakui Kekey sebagai anaknya di hadapan publik.

Sejak awal kemunculannya, Wenny Ariani sendiri banyak dikecam oleh masyarakat.

Pasalnya, Wenny Ariani baru membongkar masa lalunya dengan Rezky Aditya sekarang.

Di saat Rezky Aditya telah membina rumah tangga dengan Citra Kirana.

Lantas, tak sedikit yang menuding Wenny Ariani memiliki maksud terselubung membongkar hubungannya dengan Rezky Aditya.

Salah satunya soal masalah uang.

Dituding cuma mengincar uang dari Rezky Aditya, Wenny Ariani membantah dengan tegas.

Melansir dari TribunStyle.com, hal itu terungkap dalam tayangan YouTube CURHAT BANG Denny Sumargo pada Sabtu (28/5/2022).

Mulanya, Denny Sumargo bertanya soal kemungkinan kalau Rezky Aditya mau mengakui Kekey sebagai anaknya.

Namun, dengan syarat ogah memberi nafkah kepada Kekey.

"Kalau saya ambil omongan gini 'saya akui itu anak saya, tapi saya nggak mau tanggung jawab'. Kamu gimana?" tanya Denny Sumargo.

Dengan santai, Wenny Ariani mengaku tak akan mempermasalahkan hal itu.

Sebab, Wenny Ariani mengaku selama ini bukan berjuang untuk menuntut nafkah.

Melainkan, untuk mendapatkan pengakuan dari Rezky Aditya.

Wenny Ariani

Wenny Ariani

Sehingga publik mengetahui kebenaran yang ada.

"Gapapa. Tapi kamu akui di depan umum. Jadi tidak ada rahasia-rahasia ya," kata Wenny dengan lantangnya.

Kendati demikian, dalam gugatannya, Wenny Ariani sendiri menuntut ganti rugi sebesar Rp 17 miliar kepada Rezky Aditya.

Soal itu, Wenny Ariani rupanya memiliki alasan kuat.

"Kalau kembali di angka Rp 17 miliar, saya memakai lawyer itu masuknya secara perdata.

Karena perdata itu ada satu pihak yang dirugikan, harus ada nilai materi.

Mau tidak mau pengacara saya harus mencantumkan nilai material dan inmaterial," jelas Wenny Ariani.

Wenny Ariani sendiri masih memperjuangkan pengakuan tersebut.

Ia juga sudah siap untuk melakukan tes DNA demi mengungkap orang tua biologis Kekey sang putri.

Baca Juga: 'Anak Ini Bukan Aib' Wenny Ariani Kini Tuntut Rezky Aditya Temui Sosok Putrinya, Masih Belum Puas dengan Putusan Pengadilan?

(*)

Source :TribunStyle.com

Editor : Sosok

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

x