Sosok.ID -Kasus pembunhuan tak biasa dengan tersangka seekor domba terjadi di Sudan.
Domba yang ditetapkan sebagai 'tersangka' itu bahkan dijatuhi hukuman 3 tahun penjara setelah menyebabkan kematian manusia.
Wanita bernama Adhieu Chaping (45) kehilangan nyawa usai diserang domba tersebut.
Pemuka adat lokal memutuskan bahwa domba tersebut harus mendekam di balik jeruji besi sebagai balasannya.
Dilansir dari Daily Star Rabu (25/5/2022) via TribunStyle.com, peristiwa ini terjadi di Akuel Yol, Sudan Selatan.
"Domba itu menyeruduk tulang rusuknya (Chaping) dan wanita tersebut meninggal seketika," ungkap perwakilan polisi, Elijah Mabor.
Domba tersebut diketahui merupakan binatang ternak milik pria bernama Duny Manyang Dhal.
Insiden kematian Chaping diselesaikan secara adat oleh masing-masing keluarga.
Bukan hanya domba tersebut yang dihukum, pemiliknya juga mendapatkan hukuman, pemiliknya juga.
Pemilik hewan ternak itu diberi hukuman yakni ganti rugi kepada keluarga korban.
Keluarga pemilik ternak dipaksa memberikan 5 ekor sapi sebagai ganti nyawa Chaping yang tidak terselamatkan.
Sementara domba yang menjadi 'tersangka' diharuskan untuk mendekam dalam penjara selama 3 tahun.