Sosok.ID - Seleb TikTok Chandrika Chika telah menjalani pemeriksaan terkait kasus tindak kekerasan yang menjerat tersangka Rico Valentino dan Putra Siregar.
Pemeriksaan tersebut dilakukan di Polres Metro Jakarta Selatan, Kamis (21/4/2022) kemarin.
Kuasa hukum Chandrika Chika, Roofi Ardian membenarkan bahwa kliennya berada di lokasi kejadian saat Rico Valentino dan Putra Siregar diduga melakukan pengeroyokan terhadap korban MNA.
Peristiwa tersebut terjadi pada 2 Maret 2022 di sebuah kafe di kawasan Senopati, Jakarta Selatan.
Menurut penuturan Roofi, kedua tersangka salah paham tentang apa yang terjadi pada Chika, dan melakukan pemukulan pada korban MNA.
Saat itu Chika bertemu dengan seorang teman perempuannya dan berpelukan sambil menangis.
Tangis itu lantaran keduanya merasa lega sudah berbaikan setelah sempat berselisih.
"Di lokasi Chika tanpa sengaja bertemu teman lamanya dan berpelukan sambil tangis-tangisan, sebab keduanya pernah berselisih dan kemudian maaf-maafan," papar Roofi, dikutip Sosok.ID dari Tribunnews.com, Jumat (22/4/2022).
Roofi menegaskan bahwa malam itu Chandrika Chika berpelukan dengan temannya Nabila, bukan korban Nur Alamsyah.
"Chika pelukannya sama Nabila, bukan sama Nur Alamsyah," tuturnya.
Tangisan Chika itu disalahartikan oleh Rico Valentino dan Putra Siregar, sehingga terjadi pertengkaran.
"Namun tanpa diduga, tangisan chika disalahpahami oleh kedua tersangka yang dalam keadaan mabuk," tandasnya.