Brian menuturkan bahwa kliennya keberatan ditetapkan sebagai tersangka oleh penyidik.
"Siapapun mungkin akan jadi keberatan ya, karena memang dalam hal ini tidak ada transaksi."
Menurut Vanessa Khong, ia dan ayahnya tidak membantu menyembunyikan uang hasil kejahatan Indra Kenz.
"Tidak ada menyembunyikan, mengalihkan, dan lainnya, tidak ada seperti itu," terang Brian.
Sementara untuk transaksi seperti dibelikan barang oleh Indra Kenz, Brian menilai hal itu adalah wajar, mengingat keduanya memang menjalin hubungan asmara.
"Sangat dipahami mereka dalam hubungan, kalau belanja dan saling bayar itu hal wajar," jelas Brian.
"Mungkin juga ada barang-barang yang diberikan oleh Indra yang Vanessa rasa hal wajar," katanya.
Namun, karena kini Indra Kenz terseret kasus hukum, hal-hal wajar itu menjadi bermasalah.
"Tapi kondisinya menjadi berbeda dalam perkara ini," papar Brian.
Adapun disampaikan Brian, Rudiyanti Pie siap menjalani pemeriksaan pada Senin 18 April 2022, sementara Vanessa Khong kemungkinan akan melakukan pemeriksaan pada Rabu, 20 April 2022. (*)