"Saya nggak dipotong. Saya Rp 500 ribu sendiri," sambungnya.
Raffi pun terkenang syuting pertama yang dilakukan bersama Baim Wong kala itu.
Syuting dilakukan di Bogor, Raffi pergi ke sana pun bersama Baim Wong.
Namun bukan menaiki mobil pribadi, mereka bernagkat ke Bogor dengan menggunakan bus.
Tak hanya itu saja, mereka juga sampai patungan untuk menyewa hotel.
"Jadi saya sama Baim Wong dulu waktu di Bogor cari hotel yang Rp 80 ribu, berdua kita Rp 40 ribu Rp 40 ribu," terang Raffi Ahmad.
"Pernah di Hotel Ramayana Rp 50 ribu, handuknya bolong. Perjuangan saya sama Baim Wong," tambahnya.
Mengingat perjuangan masa lalu itu, Raffi bersyukur persahabatannya dengan Baim Wong bisa awet sampai sekarang.
"Tapi alhamdulillah persahabatan saya sama Baim Wong dari tahun 2000, 20 tahun masih bersahabat, silaturahmi," ujar Raffi.
Pria 35 tahun ini pun percaya kunci kesuksesannya kini lantaran terus menjalin silaturahmi dengan banyak orang.