Follow Us

Rp 143,7 M Masuk Kantongnya, Sosok Penipu Ini Mulus Tipu para Wanita di Aplikasi Kencan, Menolak Disalahkan: Saya Suka Hidup Enak

Tata Lugas Nastiti - Selasa, 08 Februari 2022 | 17:50
Raup Untung Rp 143,7 Miliar, Sosok Pria Ternyata Tipu Banyak Wanita Lewat Aplikasi Kencang Hingga Dijuluki Crazy Rich dan Difilmkan, Ini Kisahnya!
The Sun via Kompas

Raup Untung Rp 143,7 Miliar, Sosok Pria Ternyata Tipu Banyak Wanita Lewat Aplikasi Kencang Hingga Dijuluki Crazy Rich dan Difilmkan, Ini Kisahnya!

Sosok.ID - Kasus penipuan yang dilakukan penipu pria ini di aplikasi kencan ini membuat publik seantero dunia heboh.

Betapa tidak, dengan mulus, penipu pria ini menipu sederet wanita lewat aplikasi kencan.

Keuntungan yang diraup penipu pria ini di aplikasi kencan ini pun tak main-main.

Ratusan miliar berhasil masuk kantong sang penipu usai membuat sederet wanita terjerumus dalam kebohongannya.

Baca Juga: 10 Hari Tak Mandi, Seorang Pria Dipaksa Jadi Duda, Istri Akui Tak Sanggup Cium Bau Badan Suami

Sosok penipu yang dimaksud adalah seorang pria asal Israel bernama Simon Leviev atau Shimon Yehuda Hayut.

Sepak terjang Simon Leviev ini bahkan sempat diceritakan dalam film dokumenter viral berjudul 'The Tinder Swindler'.

Dikutip dari Kompas.com, Selasa (8/2/2022) Simon Leviev melakukan aksi penipuannya di aplikasi kencan, Tinder.

Dalam aplikasi tersebut, Simon Leviev menampilkan citranya seolah-olah ia adalah sosok konglomerat yang tengah mencari pasangan hidup.

Baca Juga: Curiga Tiba-tiba Dirinya Diputuskan, Pria Ini Nekat Sembunyi di Kolong Tempat Tidur sang Mantan Selama 3 Jam, Syok Lihat Aktivitas Saat Malam Jumat

Untuk menarik perhatian para wanita, Simon Leviev memasang foto-foto dirinya yang bergelimang kemewahan.

Agar terlihat meyakinkan, Simon menuliskan profesinya di aplikasi Tinder sebagai CEO perusahaan pemasok berlian, LLD Diamonds.

Source : Kompas.com

Editor : Tata Lugas Nastiti

Baca Lainnya

Latest