Sebuah video bahkan menunjukkan keributan di pemakaman Senhora Santana di Riachao das Neves, Timur Laut Brazil.
Melansir dari Suar.ID, dalam video ini nampak beberapa orang mengeluarkan peti mati yang berat dan segera melepas tutupnya.
Terlihat orang-orang berteriak memanggil ambulans.
Sedangkan yang lain ini memeriksa kondisi Santos dan mengatakan kalau tubuhnya masih hangat.
Tangan Santos sendiri nampak terluka seperti berusaha keras untuk keluar.
Keluarga Santos pun percaya kalau vonis meninggalnya wanita ini terjadi karena kesalahan.
"Kami tidak ingin menuduh dokter mana pun, kami tidak ingin menimbulkan masalah.
"Tapi kita menyaksikan situasi itu, tidak mungkin orang dikuburkan selama 11 hari dan tetap hangat." kataIsamara Almeida, saudari Santos.
Kepala polisi Arnaldo Monte yang pimpin penyelidikan ini pun mengungkapkan kalau mereka mulai meminta beberapa keterangan dari anggota keluarga dan orang di sekitar kejadian.
Bila perlu, mereka akan menggali kembali tubuh Santos hingga bisa sampai pada inti dari apa yang sebenarnya terjadi.