Sosok.ID - Hidup menjadi seorang Ayu Ting Ting sungguh serba salah.
Nyaris tiap hari Ayu Ting Ting kenyang hujatan dari para netizen.
Bahkan kini Ayu Ting Ting ramai diboikot dari layar kaca oleh ratusan ribu orang.
Dari laman change.org, hingga Minggu (16/8/2021) kemarin, petisi blacklist Ayu Ting Ting telah ditandatangani oleh 125 ribu lebih orang.
Mirisnya, anak semata wayang Ayu Ting Ting, Bilqis Khumairah pun ikut diseret netizen dalam pusara kebencian.
Orang-orang di luar berkata sikap Ayu Ting Ting di TV jadi penyebab haters meradang.
Tingkah Ayu Ting Ting di TV dinilai netizen tidak sesuai dengan apa yang seharusnya dilakukan seorang publik figur.
Namun tak banyak yang tahu, tingkah Ayu Ting Ting di TV inilah yang membuat Ruben Onsu sampai menangis di hadapan sang biduan.
Diakui Ruben Onsu, ia memang sudah lama mengenal dan berteman dengan Ayu Ting Ting.
Selama itu, Ruben Onsu tidak pernah mau mencampuri masalah Ayu Ting Ting.