Petisi blacklist Ayu Ting Ting tembus 50.000 tanda tangan
Dalam keterangannya, Putri Maharani menjelaskan alasan mengapa membuat petisi tersebut.
Ia menyoroti tindakan sang biduan dalam sebuah acara televisi.
Dimana Ayu Ting Ting terlihat menendang salah satu talent acara.
"Pada acara Pas Sore, terlihat waktu acara tersebut live di Trans 7 terlihat Ayu Ting Ting menendang salah satu talent Pas Sore," tulisnya.
Karier sang idola terancam, penggemar Ayu Ting Ting berbondong-bondong menyelamatkan sang biduan.
Ya, penggemar Ayu Ting Ting membuat petisi tandingan bertajuk SAVE AYU TING TING.
Petisi itu dibuat oleh penggemar Ayu Ting Ting dengan akun Instagram @Iamkuntoajiofficial1 di laman Change.org pada Minggu (1/8/2021).
"Kami mendukung Ayu Ting Ting selalu berkerja di dunia entertaiment.
"Banyaknya hujatan dan hinaan tidak membuat dirinya di paksa mundur dari dunia entertaiment.