Sosok.ID -Selama ini Korea Utara teguh mengatakan tak terdampak oleh pandemi Covid-19.
Kim Jong Un kerap kali mengklaim bahwa tak ada yang terpapar Covid-19 di negaranya.
Namun kini, Kim Jong Un menunjukkan gelagat berbeda.
Pemimpin Korea Utara itu menyiratkan negaranya tengah dilanda krisis akibat Covid-19.
Sejak Februari 202, Korut telah mengambil tindakan untuk menutup perbatasan guna mencegah wabah virus corona.
Namun karena keputusan tersebut, ditambah sanksi internasional, membuat perekonomian Korut anjlok.
Krisi besar melanda, Kim Jong Un telah menyatakan Negaranya menghadai 'masalah serius' terkait bahan pangan.
Ia pun meminta warga negaranya menyiapkan diri untuk situasi terburuk.
Melansir Kompas.com, dalam pidato yang dipublikasikan KCNA, Kim mencaci maki para pejabat Korea Utara karena melakukan kecerobohan.
"Ulah mereka menyebabkan krisis besar yang mengancam keamanan negara, keselamatan rakyat, sehingga konsekuensinya mengerikan," ulas KCNA.
Pada laporan itu menyebutkan beberapa anggota partai telah ditarik, termasuk satu dari Komite Tetap yang beranggotakan Kim dan empat lainnya.