Follow Us

Pebisnis Sawit Hadiahkan Rp 150 Juta Kontan, Istrinya yang Menghilang 3 Bulan Ditemukan Lewat Sayembara

Rina Wahyuhidayati - Senin, 28 Juni 2021 | 09:11
Khairuddin Siregar bersama istri dan dua anak mereka. Kisah pebisnis sawit gelar sayembara Rp 150 juta untuk cari istrinya yang hilang.
Dok. Khairuddin Siregar

Khairuddin Siregar bersama istri dan dua anak mereka. Kisah pebisnis sawit gelar sayembara Rp 150 juta untuk cari istrinya yang hilang.

Di samping sayembara, Khairuddin juga melaporkan kehilangan istrinya itu ke Polsek Tampan di Kota Pekanbaru, Riau.

Sang istri masih belum ditemukan, ayah enam anak itu menaikkan hadiah sayembara jadi Rp 100 juta.

Kolase Foto Ervina Lubis istri Khairuddin yang hilang dan Khairuddin yang gelar sayembara Rp 150 juta.
TribunPalu/Dok.Kompas TV

Kolase Foto Ervina Lubis istri Khairuddin yang hilang dan Khairuddin yang gelar sayembara Rp 150 juta.

Tapi keberadaan istrinya tak kunjung menemui titik terang.

Sebulan kemudian, Khairudding ini menaikkah lagi hadiahnya jadi Rp 150 juta kontan kepada siapa saja yang berhasil menemukan istrinya.

Ditemukan di Jawa Timur

Usaha Khairuddin untuk menemukan keberadaan istri pun akhirnya membuahkan hasil.

Baca Juga: Dulunya Penyayang, Sikap Suami Berubah Kasar, Hancurkan Ponsel dan Tega Kurung Istri dan Anak

Seseorang menemukan keberadaan Ervina di Kabupaten Magetan, Jatim, Jumat (25/6/2021), sekitar pukul 17.00 WIB dan langsung menghubungi Khariruddin.

"Rupanya istri saya berada di Pondok Pesantren Al Fatah Temboro," kata Khairuddin seperti dikutip dari Kompas.com, Minggu (27/6/2021).

Sesuai janji sayembara, Khairuddin mengaku langsung memberikan uang Rp 150 juta kepada orang yang menemukan istrinya.

"Sudah saya kasih kontan Rp 150 juta. Tapi, orang yang menemukan itu tak mau disebutkan namanya," sebutnya.

Source : Kompas.com

Editor : Sosok

Baca Lainnya

Latest