Sosok.ID - Gaya pacaran Lesty Kejora dan Rizky Billar membuat Ayu Ting Ting melongo saat mendengarnya.
Seperti kabar yang beredar, pasangan berjuluk Leslar ini sebentar lagi akan segera menikah.
Acara lamaran Leslar yang dilaksanakan pada Minggu, 13 Juni 2021 mendatang bahkan akan disiarkan secara langsung di salah satu stasiun televisi swasta.
Menjelang hari pernikahannya dengan Rizky Billar, Lesty Kejora pun sempat memberikan pengakuan mengejutkan.
Yakni soal gaya pacarannnya dengan aktor 25 tahun itu.
Pengakuan itu pun sampai membuat Ayu Ting Ting terbengong-bengong tak percaya.
Momen itu sendiri terekam dalam tayanganYouTube Qiss You TV pada Rabu (07/04/2021).
Dalam tayangan itu, Ayu Ting Ting selaku pemilik kanal YouTube mengundang Lesty Kejora untuk berbincang-bincang.
Sampai akhirnya Lesty mengungkapkan bahwa dirinya dan Billar tak pernah berkencan selama pacaran.