Sosok.ID -Sebagai putri tunggal pedangdut Ayu Ting Ting, Bilqis Khumairah Razak cukup disorot.
Kemunculan Bilqis di layar kaca beberapa waktu lalu cukup mencuri perhatian.
Artis lain yang hadir di acara tersebut pun sampai dibuat kagum.
Masih berusia tujuh tahun, Bilqis nyatanya sudah fasih berbicara bahasa Inggris.
Saat diajak Ivan Gunawan berbincang dengan Bahasa Inggris, Bilqis dapat dengan lancar menanggapi.
Bukan cuma Ivan Gunawan, Pasha Ungu hingga Indra Herlambang selaku pengisi acara pun terkesima dengan Bilqis.
Tak ada keraguan dari diri Bilqis saat menjawab pertanyaan Ivan Gunawan dalam bahasa Inggris.
Momen tersebut terekam dalam tayangan Rising Star Dangdut semalam, Selasa (1/6/2021).
Mengutip dari TribunnewsBogor.com, Bilqis diundang ke acara tersebut untuk bernyanyi.
Tak sendirian, Bilqis ditemani Ayu Ting Ting saat menyanyi di atas panggung.
Bak menuruni bakat menyanyi Ayu Ting Ting, Bilqis rupanya memiliki suara yang merdu.
Bilqis selesai tampil, Ivan Gunawan tampak iseng mengajak Bilqis berbicara dalam bahasa Inggris.
Baca Juga: Ayu Ting Ting Muak Terus Dituduh Ada Hubungan dengan Raffi Ahmad: Tanya Nagita Saja!
Siapa sangka, Bilqis langsung menjawabnya dengan fasih.
"Bilqis sehat ya. How are you today ?" tanya Ivan Gunawan.
"I am fine," jawab Bilqis dengan lafal yang bagus.
"You're fine," imbuh Ivan Gunawan.
Lanjut, Ivan Gunawan pun mengajak Bilqis berbincang dalam bahasa Inggris.
Igun melayangkan beberapa pertanyaan kepada Bilqis.
"So, you having dinner already ? (Apakah kamu sudah makan malam ?)" tanya Ivan Gunawan.
"Not yet (belum)," jawab Bilqis.
"What you want to eat tonight ? (Apa yang ingin kamu makan malam ini ?)" tanya Igun lagi.
"I don't know (Aku tak tahu)," jawab Bilqis spontan.
"You wanna eat salad or nasi uduk ? (Kamu mau makan salad atau nasi uduk ?)" tanya Igun.
"Nasi uduk," imbuh Bilqis.
"You choose nasi uduk. Ok we can eat together ya (Kamu mau nasi uduk ya. Ok nanti kita makan sama-sama)," ujar Ivan Gunawan.
"Ya, ok," balas Bilqis seraya tertawa.
Mendengar Bilqis fasih berbahasa Inggris, Ivan Gunawan terkesima.
Pun dengan Pasha Ungu dan pengisi acara lainnya yang kagum dengan Bilqis.
(*)