Saat itu, Raffi bahkan tak bisa berbicara lantaran sakit yang dideritanya.
"Titik terendah atau kesedihan yang pas dia sakit tenggorokan, suaranya dia kan sempat hilang," papar Sensen.
Kejadian Raffi sakit ini pun membuat Sensen trauma dan takut kehilangan sang majikan untuk kedua kalinya.
Sebelum bekerja dengan Raffi, Sensen dulunya merupakan asisten mendiang Olga.
"Aku trauma, aku takut kehilangan orang yang disayang lagi. Dulu Olga sakit lehernya. Ampe aku menangis luar biasa," imbuh Sensen.
Namun demikian, saat ini Sensen bersyukur Raffi telah pulih kembali.
"Allah luar biasa, mukjizat. Suaranya sudah balik lagi, ada bagusnya dengan istirahat," kata Sensen.
(*)