"Atau pun biasanya suka ada acara akbar karena seperti ini ya sudah hilang semua," ujar Daus.
Daus menambahkan, sejak virus corona merebak, ia sudah tiga bulan tak menerima pekerjaan.
"Apalagi ini baru pertama kali istilahnya nongol di TV, selama kurang lebih tiga bulan masa Covid-19. Tapi alhamdulillah nongol lagi di TV," ucap Daus.
Meski demikian, Daus tak mau ambil pusing dengan keadaan yang ada.
Ia dan istrinya tetap mencari sisi positif.
"Mau enggak mau kan kerjaan berkurang, ya, mau gimana. Kami mau nyalahkan siapa? Ya sudah kami ambil hikmahnya begitu," ucap Daus. (GridFame/Virny)