Sosok.ID - Kabar terbaru datang dari otoritas kesehatan dunia (WHO) yang baru-baru ini telah selesai melakukan penyelidikan di Wuhan China.
Meski beberapa waktu lalu pemerintah China menolak kedatangan tim penyelidik WHO, kini para ilmuwan itu berhasil datang ke wilayah awal virus mengerikan ini bermula.
Bahkan tak sampai di situ saja, kini WHO telah mengklaim mengetahui bagaimana virus corona atau covid-19 dapat menjadi pandemi mengerikan.
Tim yang dikirim Badan Kesehatan Dunia ( WHO) untuk menyelidiki asal usul Covid-19 mengaku punya bukti bagaimana wabah bermula.
Pernyataan ini disampaikan di tengah penelitian mereka di Wuhan, kota di China yang pertama kali melaporkan pandemi itu.
Tim itu diterjunkan untuk mencari tahu apa penyebab pasti virus corona, yang sudah membunuh lebih dari dua juta orang di seluruh dunia.
Salah satu investigator, Peter Daszak mengungkapkan mereka sudah menyerahkan daftar tempat yang akan dikunjungi maupun orang yang hendak diwawancarai.
Kepada media AS CNN, Daszak mengaku tidak mendapatkan halangan dari pemerintah "Negeri Panda" terkait penyelidikan mereka.
Baca Juga: Covid-19 Tahun 2021 Mungkin Lebih Sulit Ketimbang Sebelumnya, Kata WHO
Dia mengeklaim bukti bagaimana wabah Covid-19 bermula ditemukan, dengan fokus mereka kini adalah menyusun temuan.