Rizky mempertanyakan aset tersebut dan merasa tak terima karena itu semua adalah haknya.
"Saat itu, aku percayakan ke mama karena waktu itu belum ada masalah apapun ya," ujarnya.
"Yang mau saya tanyakan ini uang yang disimpan di mama sekarang sudah jadi aset, ada kos-kosan, vila, toko material, mobil. Ini adalah hak saya," ucap Rizky.
Rizky bahkan terkejut saat tahu bahwa aset vila di Bandung telah dijual.
Di media sosial, kos-kosan yang kini dikelola Putri pun diumumkan akan dijual tanpa sepengetahuannya.
"Kayak masalah kos-kosan, itu kan hak Iki. Sekarang Putri yang urus per bulan semuanya," katanya.
"Tiba-tiba ada orang luar, tiba-tiba ditaruh di media website bahwa itu mau dijual. Kenapa sampai segitunya," ujar Rizky.
"Intinya kita tidak menuduh, tapi mempertanyakan," sambungnya. (*)