Ia pun menegaskan, bahwa selama ini dirinya tidak pernah main-main dalam menjalin hubungan asmara dnegan seseorang.
"Aku sih sama orang lain selalu serius enggak pernah main-main.
"Maksudnya enggak pernah mau bercanda, main-mainin anak orang, sama siapa pun itu harus serius," tuturnya.
Diketahui, sebelum menjalin kedekatan dengan Adit Jayusman, Ayu Ting Ting sempat digosipkan didekati sejumlah pria.
Mereka antara lain adalah aktor Bollywood Shaheer Sheikh, desainer sekaligus sahabatnya Ivan Gunawan, serta penggebuk drum Didi Riyadi. (*)