Sosok.ID-Nama Nikita Mirzani memang sepertinya tak pernah absen dalam mencuri perhatian publik.
Artis yang memiliki tiga orang anak ini seperti tak henti-hentinya menuai kontroversi.
Tak heran jika Nikita Mirzani dijuluki sebagai artis kontroversial.
Melansir Sripoku.com, gaya bicaranya yang ceplas ceplos, membuat Nikita Mirzani kadang kebablasan sehingga menimbulkan perselisihan.
Baru-baru ini, Nikita Mirzani mendadak jadi sorotan kala menyebut nama Habib sebagai seorang penjual obat.
Tak terima dengan ungkapan sang aktris, salah satu pendukung Habib Rizieq bernama ustaz Maaher At-Thuwailibi pun memberi ultimatum keras kepada ibu 3 anak tersebut.
Konflik panas antara aktris Nikita Mirzani dan pendukung Habib Rizieq sontak menjadi buah bibir publik.
Masalah itu semakin memanas lantaran Nikita dan ustaz tersebut tak henti adu sindir hinga saling membuka aib.
Seolah tahu konflik panas sedang terjadi, pengacara kondang Hotman Paris pun mendadak memajang potret dirinya saat bareng Nikita Mirzani dan saat barsama Habib Rizieq.
Hal itu diketahui dari unggahan di akun Instagramnya @hotmanparisofficial pada Minggu (15/11).