Sosok.ID - Bukan rahasia lagi bila kehidupan asmara Luna Maya selalu jadi konsumsi publik.
Memiliki wajah yang cantik, karier yang melejit namun tak juga kunjung menikah, tentu publik bertanya-tanya ada apa dengan Luna Maya?
Kerap diisukan menjalin hubungan asmara namun tak juga kunjung menikah membuat kehidupan mantan pacar Ariel NOAH, Luna Maya kerap jadi sorotan.
Nasib hubungan asmara Luna Maya yang selalu kandas ditinggal menikah pun membuat publik penasaran.
Terlebih kisah asmaranya dengan Ariel NOAH pada tahun 2010 silam.
Kisah asmara yang pernah terjalin antara aktris cantik Luna Maya dengan Ariel NOAH memang masih membekas di hati publik.
Meski sudah lama berpisah, tampaknya masyarakat masih penasaran dengan kelanjutan hubungan yang dijalani Ariel dan Luna.
Bahkan meski mereka sudah berpacaran dengan orang lain, masih banyak yang beranggapan jika keduanya akan kembali bersama.
Seperti sudah diketahui sebelumnya, Luna Maya dan mantan pacarnya, Ariel Noah sempat tersandung kasus video panas sekitar tahun 2010 yang membuat keduanya seketika jadi perbincangan publik.
Tak cuma itu, keduanya juga diketahui sempat beberapa kali mengalami putus nyambung.