Follow Us

Taiwan Siapkan Rudal Pertahanan Udara dengan Target 18 Jet Tempur China

Seto Ajinugroho - Jumat, 18 September 2020 | 20:13
Taiwan Siapkan Rudal Pertahanan Udara dengan Target 18 Jet Tempur China
mnd.gov.tw

Taiwan Siapkan Rudal Pertahanan Udara dengan Target 18 Jet Tempur China

Sosok.ID - Taiwan sudah panas kepala melihat kelakuan China yang doyan melanggar wilayah kedaulatannya.

Bahkan baru-baru ini China mengirim 18 jet tempur menerobos zona udara Taiwan.

Jelas ini menjadi tantangan serius bagi Taiwan dimana mereka akan menanggapinya dengan kekerasan bersenjata.

Komando Tinggi Taiwan lantas melakukan operasi militer siaga penuh untuk menghadapi 18 jet tempur China.

Baca Juga: Auto Jadi Bahan Olok-olok, Geng Mama Muda Lucuti Celana Dalam Bu Guru Pelakor yang Asyik Nongkrong dengan Suami Orang

Taiwan mengirim jet tempur dan menyiagakan sistem pertahanan udara pada Jumat (18/9) ketika 18 pesawat militer China terbang di sekitaran pulau itu, termasuk melintasi garis tengah Selat Taiwan yang sensitif.

Sebelumnya pada Jumat (18/9), Kementerian Pertahanan China mengumumkan latihan tempur di dekat Selat Taiwan, mengecam apa yang mereka sebut kolusi antara Taiwan dan Amerika Serikat (AS).

Beijing telah menyaksikan dengan kecemasan yang semakin besar hubungan yang semakin dekat antara Taipei dan Washington. China pun meningkatkan latihan militer di dekat pulau itu, termasuk dua hari latihan udara dan laut massal pekan lalu.

Baca Juga: Istri Mimpi Didatangi Sosok Misterius, Tak Disangka Pria Ini Justru Temukan 'Harta Karun' Setelah Menggali Sumur di Dekat Rumahnya

Kementerian Pertahanan Taiwan mengatakan, 18 pesawat tempur China mendekati wilayah udaranya pada Jumat (18/9), jumlah yang jauh lebih besar dibanding Taiwan umumkan sebelumnya.

"Pada 18 September, dua pembom H-6, delapan pesawat tempur J-16, empat pesawat tempur J-10, dan empat pesawat tempur J-11 melintasi garis tengah Selat Taiwan dan memasuki ADIZ Barat Daya Taiwan," kata Kementerian Pertahanan Tawian dalam sebuah pernyataan di Twitter.

Source : kontan

Editor : Seto Ajinugroho

Baca Lainnya

Latest