Follow Us

Ngeluh Sakit Tenggorokan Usai Makan Ikan Mentah, Amandel Wanita Ini Dijadikan Sarang Cacing Sepanjang 4 Sentimeter

Dwi Nur Mashitoh - Rabu, 15 Juli 2020 | 19:35
Amandel wanita ini dijadikan sarang cacing sepanjang 4 cm setelah makan ikan mentah.
Kolase Sho Fukui/Takahiro Matsuo via Mirror dan Pixabay

Amandel wanita ini dijadikan sarang cacing sepanjang 4 cm setelah makan ikan mentah.

Menurut studi kasus dalam The American Medical Journal of Tropical Hygiene and Medicine, spesies yang diambil dari tenggorokan tersebut adalah cacing gelang nematoda.

Jurnal itu mengatakan pasien mengalami rasa sakit akibat iritasi selama lima hari.

Rasa sakit itu muncul di bagian kiri tenggorokannya setelah ia makan berbagai macam sashimi, hidangan ikan mentah tradisional Jepang.

Baca Juga: Kematian Bahkan Lebih Indah daripada Penderitaan yang Ditanggung Semasa Hidup, Bocah 5 Tahun Dikurung di Kandang Kucing oleh Orang Tua Kandungnya, Disiram Air Mendidih Sampai Maut Menjemputnya

Saat ditemukan, cacing itu sedang berada di tahap keempat sebagai larva.

Sebab, ia memiliki tubuh berwarna hitam dengan panjang 38 mm (hampir 4 cm) dan lebar 1 mm.

Hewan itu tengah melepaskan kutikula luarnya ketika dokter menemukannya masih bergerak di amandel bagian kiri.

Dalam gambar, kutikula yang berwarna transparan dapat terlihat keluar dari tubuh cacing.

Cacing sepanjang 4 cm yang ditemukan di amandel wanita itu.
Sho Fukui/Takahiro Matsuo via Mirror

Cacing sepanjang 4 cm yang ditemukan di amandel wanita itu.

Baca Juga: Muak Disuapi Kasih Sayang yang Berlebihan Sampai Tumpah-tumpah, Wanita Ini Gugat Cerai Suaminya, Padahal Baru Setahun Bangun Rumah Tangga

Jurnal itu mengatakan gejala yang dialami wanita itu semakin membaik setelah dokter mengambil cacing itu dari tenggorokannya menggunakan pinset.

Cacing gelang dalam kasusnya dideskripsikan sebagai golongan Pseudoterranova azarasi.

Source : Mirror

Editor : Sosok

Baca Lainnya

Latest