Sosok.ID - Hidup bahagia bergelimang harta rupanya tak membuat Raffi Ahmad dan Nagita Slavina lepas dari mulut pedas netizen.
Meski kini rumah tangganya telah dikaruniai satu orang putra, Raffi Ahmad dan Nagita Slavinakerap mendapat pertanyaan tentang calon adik untuk Rafathar.
Baik Raffi Ahmad atau Nagita Slavina terus-terusan diuber netizen pertanyaan soal program anak kedua.
Bukan tanpa sebab, mengingat Raffi dan Gigi sendiri sudah menikah sejak 2014 silam dan Rafathar sudah memasuki usia 5 tahun.
Melansir dari tayangan kanal YouTube Rans Entertainment yang diunggah pada Selasa (4/2/2020), Raffi meluapkan unek-uneknya.
Pada kesempatan itu, Raffi memang diketahui tengah berbincang dengan rekan sesama artisnya yakni pasangan suami istri Zaskia Sungkar dan Irwansyah.
Ya, saat itu ketiganya memang tengah membicarakan program bayi tabung yang dijalani Zaskia dan Irwansyah.
Seperti yang sudah diketahui, Zaskia dan Irwansyah memang begitu mendambakan kehadiran buah hati setelah sekian lamanya menikah.
Ditengah perbicangan itulah, Raffi tiba-tiba blak-blakan meluapkan unek-uneknya saat ditanya perihal calon adik untuk Rafathar.
"Emang gua suka sebel juga. Ada juga yang ngomong gini 'Kapan anak keduanya. Kenapa sih (Rafathar) belum punya adik'," kata Raffi.