Follow Us

Patroli Udara F-16 TNI AU Pergoki Ada Dua Kapal Asing Melintasi ALKI I, Type 903A Milik PLA Navy China?

Seto Ajinugroho - Kamis, 14 Mei 2020 | 17:00
Patroli Udara F-16 TNI AU Pergoki Ada Dua Kapal Asing Melintasi ALKI I, Type 903A Milik PLA Navy China?
TNI AU

Patroli Udara F-16 TNI AU Pergoki Ada Dua Kapal Asing Melintasi ALKI I, Type 903A Milik PLA Navy China?

Sosok.ID - Ditengah pandemi corona dan bulan Ramadhan, Skadron Udara 16 Lanud Roesmin Nurjadin TNI AU tetap meningkatkan kewaspadaannya.

Lantas, dua jet tempur F-16 diterbangkan untuk melakukan patroli udara di wilayah ALKI I (Alur Laut Kepulauan Indonesia) I, Riau, Rabu (6/5/2020).

Karena memang tugas pokok dari Skadron Udara 16 dan skadron TNI AU lainnya adalah menjaga ruang udara Indonesia dari ancaman.

"Ini bukan merupakan alasan untuk menurunkan kesiapsiagaan di bidang pertahanan, TNI AU selalu siap dalam melaksanakan tugasnya, yaitu menegakkan hukum dan menjaga keamanan di wilayah udara yurisdiksi nasional," ujar Ronny Komandan Lanud Roesmin Nurjadin Marsma TNI Ronny Irianto Moningka, S.T., M.M. seperti dikutip dari laman resmi tni-au.mil.id, Kamis (14/5/2020).

Baca Juga: Kali Ini Bukan Terawangan, Mbah Mijan Sudah Lontarkan Peringatan, Ada Apa Ini?

Ronny menegaskan, patroli udara ini selalu dilaksanakan secara teratur dengan unsur-unsur pengamanan laut Indonesia lainnya demi menegakkan hukum dan perairan Yuridiksi nasional ALKI I.

Sementara itu Komandan Wing 6 Lanud Roesmin Nurjadin Kolonel PNB Setiawan menjelaskan, jajarannya akan tetap melaksanakan operasi secara penuh setiap harinya untuk menjaga kedaulatan Indonesia.

“Skadron Udara 16 yang berada dibawah kendali satuan tugas udara, dikerahkan untuk melaksanakan patroli udara maritim bersenjata di sektor yang sudah ditentukan. Beroperasi dari Pangkalan TNI AU Roesmin Nurjadin Pekanbaru, pesawat F-16 dapat dengan cepat menjangkau jalur ALKI I yang meliputi perairan Selat Karimata sampai dengan Selat Sunda,” ungkap Setiawan.

“Dalam pelaksanaan patroli, segenap awak pesawat F-16 diharuskan untuk selalu dapat berkonsentrasi penuh, karena sewaktu-waktu dituntut bisa turun ke ketinggian rendah dan bermanuver untuk menindaklanjuti sasaran,” tambahnya.

Baca Juga: 12 Tahun Hidupnya Dipakai Mengabdi Layani Syahrini dari Pagi Hingga Malam, Asisten Pribadi Sempat Blak-blakkan Bongkar Tabiat Majikannya: Suka Teriak-teriak!

Mengutip dari unggahan akun instagram @lanud_roesmin_nurjadin pada 6 Mei 2020, nampak dua jet temur F-16 TNI AU mengintersep dua kapal asing yang melintasi ALKI I.

Nampak pada slide pertama seperti kapal tanker.

Source : tni-au.mil.id, @lanud_roesmin_nurjadin

Editor : Seto Ajinugroho

Baca Lainnya

Latest