Sosok.ID - Masih ingat dengan iklan es krim yang sempat ngehits beberapa tahun lalu?
Iklan yang sempat viral pada tahun 2017 itu, menyajikan nuansa kerajaan masa lampau yang dipadukan dengan gadget modern era digital.
Namun pernahkah anda mendengar kabar dari bintang cantik yang memerankan iklan tersebut?
Salah satunyapemeran dalam iklan Indoeskrim Nusantara itu adalahartis cantik Saphira Indah.
Tidak banyak publik yang tahu soal kabarnya karena ia jarang wira-wiri di layar kaca.
Namun kini, perempuan yang pernah bermain di film Eifel I'm In Love itu telah meninggal dunia pada Januari 2019 lalu.
Saphira Indah meninggal dunia pada hari Rabu (30/1/2019) di usia ke 32 tahun.
Tak hanya berusia masih muda, Saphira Indah juga diketahui meninggal dunia dalam keadaan sedang hamil 6 bulan.
Kabar duka meninggalnya Saphira Indah ini pertama kali diunggah melalui unggahan Insta Story salah satu akun Instagram @rumahidaman1980 pada Rabu (30/1/2019).
Dalam unggahan tersebut, si pemilik akun mengaku berdomisili di Makassar, Sulawesi Selatan.