"Tolong hati-hati ya buat semua warga Jakarta khususnya.Sementara waktu suami putusin kita sekeluarga pindah dulu ke pulau di Ambon.
Sebenarnya berat banget ini mau pergi karena pikirin Danillo gimana dipesawat anaknya aktif banget. Tapi kita emang udaah rencanain semua strategi mateng-mateng untuk Danillo," tulis Bella Sophie pada postingannya.
Bahkan demi melindungi sang anak, Bella Sophie dan suami sampai berkali-kali mengganti sarung tangan dan membersihkan segala hal yang mereka pegang dengan desinfektan.
"Sebelum duduk di pesawat, kita semprot dulu semua tempat duduk, pegangan kursi, sealtbelt pakai alkohol.
Terus pakai anti virus dan bakteri terakhir dilap pakai tisu basah anti bakteri. Kita juga pakai sarung tangan sesering mungkin kita ganti. HARUS LEBAY buat kesehatan!!," tulis Bella Sophie.
Melansir Tribun Solo, pulau terpencil yang digunakan Bella Sophie untuk mengungsi selama wabah virus Corona adalah Pulau Buru, Maluku.
Dalam pulau tersebut terdapat pantai dengan pemandangan menakjubkan bernama pantai Jikumerasa.
Kendati tidak menyebutkan pulau terpencil yang ia kunjungi sebagai pulau pribadi secara gamblang, Bella Sophie sempat mengatakan tak ada orang yang bisa masuk ke area tersebut selain keluarganya.