Follow Us

Kondisinya Memburuk, PDP Corona di Purbalingga Malah Ditolah 4 Rumah Sakit, Pihak Puskesmas Bingung

Seto Ajinugroho - Rabu, 25 Maret 2020 | 10:00
Kondisinya Memburuk, PDP Corona di Purbalingga Malah Ditolah 4 Rumah Sakit, Pihak Puskesmas Bingung
Kompas.com/Mohamad Iqbal Fahmi

Kondisinya Memburuk, PDP Corona di Purbalingga Malah Ditolah 4 Rumah Sakit, Pihak Puskesmas Bingung

"Kami juga sudah koordinasi dengan Dinas Kesehatan karena memang Puskesmas sebagai fasilitas kesehatan primer belum pernah disiapkan untuk hal semacam ini."

"Meskipun jauh dari standar tapi kami berusaha untuk melakukan yang terbaik," tambahnya.

Klarifikasi RSUD

Direktur Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Goeteng Taroenadibrata Purbalingga, Nonot Mulyono membenarkan informasi yang disampaikan pihak puskesmas.

Menurutnya, saat itu RSUD tidak bisa menerima pasien rujukan tersebut karena 12 kamar isolasi yang disediakan sudah penuh.

Baca Juga: Pilih Bungkam dan Vakum dari Dunia Hiburan Selama 19 Tahun, Mayangsari Akhirnya Buka Mulut Soal Kehidupannya Sebagai Istri Bambang Trihatmodjo: Hidupku Selalu Dibuat Drama

"Paling cari rumah sakit lain, kami arahkan ke RS Margono, RSUD Banyumas atau Banjarnegara juga bisa," ujarnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan Purbalingga, Hanung Wikantono menyampaikan, jumlah rumah sakit yang menyediakan ruang isolasi di Purbalingga diketahui memang terbatas.

Ruang isolasi hanya ada di RSUD dan Panti Nugroho.

Karena itu, Pemkab saat ini berencana menyiapkan ruang isolasi tambahan.

Seperti di kompleks UPTD Logam Kelurahan Purbalingga Lor dan gedung bekas Panti Nugroho di Jalan Isdiman. (*)

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Fakta PDP di Purbalingga Ditolak 4 Rumah Sakit, Kondisinya Memburuk, Hanya Dirawat di Puskesmas

Source : tribunnews

Editor : Sosok

Baca Lainnya

Latest