Rupanya, dokter keluarga memberinya resep obat anti flu, Tamiflu.
Kemudian, antibiotik yang disebutnya adalah Z-Pak.
Selanjutnya adalah inhaler untuk membantunya bernapas dan obat malaria hydroxychloroquine.
Tetapi, Daniel Dae Kim mengatakan bahwa ia tidak mengharuskan semua orang meminum obat yang disebutnya sebagai senjata penyembuh tersebut.
“Saya tidak ingin mengatakan (obat) ini penyembuh dan saya tidak mengatakan kalian harus pergi dan membelinya.
Tetapi, apa yang ingin saya katakan adalah saya percaya itu berperan penting dalam penyembuhan saya,” ujarnya.
Hydrovychloroquine memang obat sejenis seperti yang telah dipesan oleh presiden Jokowi untuk menangani Covid-19 yang menyebar di Indonesia, chloroquine.
Melansir dari Kompas.com, Presiden Joko Widodo mengatakan, chloroquine bukan obat utama untuk mengobati pasien Covid-19.

Klorokuin obat malaria yang disebut bisa mengobati virus corona.
Ia menyadari bahwa belum ada obat atau antivirus bagi Covid-19.