Tak hanya melakukan proses autopsi, rupanya kejanggalan kematian Zefania juga diselidiki lebih dalam oleh adik sang penyanyi, Bima Zeno Pooroe.
Dilansir Sosok.ID dari tayangan YouTube Mbak You edisi Selasa (18/2/2020) lalu, Bima Zeno Pooroe bongkar semua kejanggalan yang ia rasakan terkait kematian ponakannya.
Bima yang dari awal tak mempercayai ucapan suami kakaknya, merasa ada yang janggal dengan kematian ponakannya.
Menurut Bima, kematian Zefania yang diceritakan oleh Arya Claproth terdengar tak masuk akal.
Terlebih ketika Arya menyebut dirinya tengah menggunakan headset saat sang anak terjatuh.
"Jadi ceritanya yang beredar di media katanya Arya lagi pake headset ya ketika anak itu jatuh, kalau misalnya pake headset, lu tahu dari mana kalau anak itu jatuh?
Lu tahu dari mana kalau anak itu naik ke atas bangku abis itu main ujan ya, sedangkan lu bilang lu lagi pake headset, itu berati cerita yang dikasih bohong dong," ungkap Bima.
Sebagai seorang paman, Bima merasa harus mengorek informasi yang lebih dalam terkait kematian keponakannnya.
Apalagi ketika ia melihat tubuh keponakannya terlihat kuru, penuh dengan memar dan celana dalam yang ia kenakan saat tewas dalam keadaan compang-camping.
"Saat di rumah sakit ketika mau dimandikan, ponaka saya bajunya sobek-sobek, maaf, celana dalamnya sobek-sobek. Ini tanda anak tuh sama sekali engga diurus, kurus.