Kala itu ia menabung demi dapat merantau ke Jakarta dan melanjutkan pendidikan di bangku kuliah dengan uang tabungannya dari hasil bekerja.
"Karena aku pengen anak aku kayak aku, aku dulu pakai celengan udah punya lumayan, masukin ke bank karena tabunganku ini yang bisa bikin aku kuliah, ngerantau ke Jakarta dan punya modal sekolah. Jadi aku merasa tabungan ini penting banget," ungkap Sandra Dewi.
Sandra Dewi juga ingin anak-anaknya lebih bertanggungjawab ketika membeli hal yang diinginkan dengan tidak berharap penuh pada uang orangtua.
Hal itu dilakukannya dengan membuka rekening bank untuk masa depan anak-anaknya.
"Aku pengen anak-anak aku ini tahu mereka udah punya tabungan kalau beli apa-apa ya pakai tabungannya itu, pakai uang sendiri," pungkas istri Harvey Moeis. (*)