Sosok.ID- Sebagian kawasan di Surabaya kebanjiran.
Pasalnya hujan mulai mengguyur kotaPahlawan itu sejak pukul 17.00 WIB.
Walhasil banjir mulainampak di sana-siniusai satu jam hujan deras disertai angin.
Banjir mulai menggenangi sejumlah jalan protokol di wilayah barat ibukota Jawa Timur ini salah satunya adalah kawasan Mayjend Sungkono, Ketintang dan Darmo Park II Surabaya.
Banjir di kawasan Mayjend Sungkono memiliki tinggi mencapai 1 meter dan mengakibatkan sebagian kendaraan terendam.
Beberapa kendaraan yang mencoba menerobos banjir pun mogok karena tidak mampu melewati genangan air yang cukup tinggi.
Berbeda dengan Jakarta, banjir di Surabaya surut hanya dalam waktu 3 jam.
Walikota Surabaya,Tri Risma Harini mengatakan bahwa banjir yang mengenangi sebagian wilayah di Surabaya diakibatkan dari timbunan sampah yang tersumbat di saluran air hingga membuat saluran tidak mampu menampung air hujan.
Hal ini dibenarkan dengan keterangan dari Kepala BPB Linmas Kota Surabaya Eddy Christijanto yang mengatakan bahwa hujan deras terjadi sejak sore hari terjadi diikuti angin kencang.