Namun di balik semua kesederhanaan penampilannya acara makan malam itu, rupanya sandal teplek yang digunakan Puput Nastiti Devi ini harganya tak main-main.
Ya, hanya sekadar alas kaki saja, istri Komisaris Utama PT Pertaminan ini terpergok mengenakan produk keluaran brand fashion ternama dunia.
Seolah ingin terlihat mewah tanpa jadi pusat perhatian, Puput Nastiti Devi rupanya memilih jenis alas kaki dengan desain yang sederhana.
Di mata orang awam mungkin sandal teplek yang Puput kenakan tidak mencolok.
Tapi bagi para pecinta fashion, sandal teplek Puput Nastiti Devi ini rupanya adalah salah satu fashion item yang mencuri perhatian.
Ya, sandal yang dipakai Puput Nastiti Devi adalah produk best seller dari rumah mode ternama dunia, Hermes.
Dilansir Sosok.ID dari laman resmi Hermes, sandal teplek tersebut adalah seri alas kaki Oasis Sandal yang terbuat dari kulit sapi dengan desain sederhana ciri khas produk Hermes.
Sekilas memang tampak seperti sandal teplek tanpa hak seperti Hermes Oran Sandal, namun jika diperhatikan pada foto lainnya, alas kaki yang digunakan Puput memiliki hak platform setingi 3 sentimeter.
Kendati memiliki desain yang sederhana dan tak mencolok, sandal ini termasuk salah satu alas kaki produk Hermes yang best seller di pasaran.

Penampilan sederhana Puput Nastiti pakai sandal di acara makan malam Natal