Vice President Corporate Communication PT Kereta Commuter Indonesia (KCI) Anne Purba mengonfirmasi bahwa peristiwa itu benar terjadi.
Kejadiannya di KRL rute Tanah Abang-Rangkasbitung pada Jumat siang kemarin.
"Pengguna KRL Commuterline di lintas Tanah Abangi-Rangkasbitung kedapatan merokok di dalam KRL. Petugas segera mengambil tindakan," kata Anne dalam keterangannya kepada Kompas.com, Sabtu siang.
Anne menyebutkan, penumpang tersebut ditegur beberapa kali oleh petugas keamanan kereta untuk mematikan rokoknya.
Akan tetapi, pria tersebut tidak menghiraukannya.
Beberapa petugas keamanan kereta kemudian menghampirinya untuk menegurnya lebih tegas.
Namun, petugas tetap diabaikan.
"Petugas akhirnya menurunkan penumpang tersebut saat kereta berhenti di Stasiun Cilejit," kata Anne.
Setelah diturunkan, pria tersebut ditegur para petugas keamanan dan stasiun.