"Terbuka kepada Komisi I, tapi kita tidak terbuka kepada umum" timpal Prabowo.
Mengenai proyeksi pertahanan negara, semenjak tahun 2002 Indonesia sudah mempunyai apa itu yang namanya Buku Putih Pertahanan.
Namun sejak tahun 1995, Menhan Edi Soedradjat sudah memaparkan pertahanan negara serupa dengan Buku Putih Pertahanan yang ia namai 'Kebijakan Pertahanan Keamanan Negara Republik Indonesia'
Lantas apa itu Buku Putih Pertahanan?
Buku Putih Pertahanan adalah salah satu produk strategis di bidang Pertahanan, yang merupakan suatu rumusan pernyataan dan kebijakan pertahanan sebagai pedoman bagi penyelenggaraan fungsi pertahanan negara.
Dalam Buku Putih Pertahanan dijelaskan secara terperinci mulai dari ancaman dari lingkup global, lingkup regional hingga lingkup domestik yang bisa mengancam keamanan dan kedaulatan Republik Indonesia.
Contoh saja dalam Buku Putih Pertahanan, Indonesia mempunyai dua ancaman, yakni ancaman keamanan tradisional berupa invasi militer negara asing dan ancaman non-tradisional seperti terorisme, gerakan separatis, imigrasi gelap, pembajakan, radikalisme, konflik komunal serta masih banyak lagi.
Di Buku Putih Pertahanan Indonesia, disebutkan pula penggunaan kekuatan, kebijakan, pembangunan, dan kerjasama pertahanan secara internasional.
Maka bisa dipastikan bahwasanya pertahanan Indonesia sudah mempunyai pedoman untuk kedepannya. (Seto Aji/Sosok.ID)