"Twitter bagi saya adalah tempat berceloteh, tentang rasa juga pikiran. Saya lupa bahwa makin banyak followers, makin tidak boleh sembarangan.
Salah sedikit, di-bully.
Karena Twitter adalah tempatnya orang-orang pintar, saya yang bodoh ini izin undur diri sejenak.
Jaga diri, Dulur," tulisnya.
Setelah menulis penguman tersebut, netizen kembali beramai-ramai menanggapi.
Seperti tulis akun @viiviihandayani: "Akibat twitter hits di ig, jadi netijen yang di ig bikin twitter terus jadi pembully twitter. Plis kalau mau main twitter jgn jadi manusia norak yang suka membuly !! Cukup netijen di ig aja yang suka bully di twitter netijen nya jgn."
@pradikaspetya "Fiersa Besari : Pamit."
@megasafitrii__ "JANGAN GITU YA BUNG, SAYA UDAH DITINGGAL NIKAH OLEH ANDA MASA DITINGGAL DI TWITTER JUGA :(( KETERLALUAN."
@itswidianingsih "Salah itu wajar, yang gak wajar itu menyalahkan orang terus menerus padahal yang bersangkutan sudah minta maaf."
Hingga artikel ini dibuat, tweet tersebut sudah mendapat lebih dari 13 ribu likes dan di-retweet lebih dari 2,7 ribu pengguna.