Sosok.id - NET TV menjadi trending topic di media sosial Twitter pada Jumat (9/8/2019).
Bahkan NET TV bertanggar di nomor satu di media sosial berlogo burung biru ini.
Melansir dari TribunSolo.com, menurut pantauan TribunSolo.com, banyak warganet yang membagikan link berita yang berjudul "Tak Mampu Bersaing, NET TV siapkan opsi PHK Massal".
NET TV adalah stasiun televisi swasta terestrial nasional yang mulai siaran percobaan pada 18 Mei 2013.
NET TV sendiri merupakan singkatan dari News and Entertainment Television atau yang berarti Televisi Berita dan Hiburan.
Baca Juga: Viral Diisukan Bakal PHK Massal Karyawannya, NET TV Unggah Cuitan dengan Tulisan Tagar #mimigapamit
Stasiun televisi ini dimiliki oleh Net Visi Media (melalui Net Mediatama Visual).
Melansir dari akun Twitter resmi Net TV @netmediatama, sang admin mengunggah tulisan menarik.
"Semangat Pagi!!
Kalo udah hari Jumat, yang biasa terjadi adalah raga kamu di kantor/sekolah/kampus,
tapi pikiran kamu pasti di Weekend! hihihi *kok sama ya :D
Udah ah, sekian dulu surat pagi ini...